KIKD Desain Grafis Percetakan Kelas XI Semester 2
 Banyak orang seringkali bingung dengan beberapa istilah yang hampir sama. Kita seringkali mendengar tentang istilah yang hampir mirip selain desain komunikasi visual, yaitu desain grafis dan seni grafis. Istilah desain komunikasi visual sendiri sudah dijelaskan di atas. Sedangkan desain grafis sendiri memang salah satu istilah yang paling sering disalahtukarkan dengan Desain komunikasi visual. Memang keduanya sangat berhubungan erat, namun sebenarnya ada perbedaan di antara keduanya.

 Desain grafis atau Graphic Design. Kata grafis menurut etimologi adalah berasal dari kata graphic (bahasa Inggris) yang berasal dari bahasa Latin graphÄ“ (yang diadopsi kata Yunani graphos), yang berarti menulis, menggores atau menggambar diatas batu.
Desain sendiri merupakan proses pemikiran dan perasaan yang akan menciptakan sesuatu, dengan menggabungkan fakta, konstruksi, fungsi dan estetika untuk memenuhi kebutuhan manusia atau Desain grafis juga biasa diartikan suatu konsep pemecahan masalah rupa, warna, bahan, teknik, biaya, guna dan pemakaian yang diungkapkan dalam gambar dan bentuk.
Dalam desain grafis masalahnya mencakup berbagai bidang seperti teknik perencanaan gambar, bentuk, simbol, huruf, fotografi dan proses cetak disertai pula dengan pengetahuan tentang bahan dan biaya.
Biasanya Desain grafis biasanya diterapkan untuk media-media statis, seperti buku, majalah, dan brosur tetapi sejalan dengan perkembangan zaman, desain grafis juga diterapkan dalam media elektronik, yang sering kali disebut sebagai desain interaktif atau desain multimedia.
Tujuan desain grafis selain menciptakan desain atau perencanaan fungsional estetis, namun juga yang informatif dan komunikatif dengan masyarakat yang dilengkapi pula dengan pemahaman mengenai psikologi massa dan teori-teori pemasaran, sehingga karya-karya desain grafis ini bisa merupakan alat promosi yang ampuh.
Dari sinilah Desain grafis juga seperti jenis desain lainnya merujuk kepada proses pembuatan, metode merancang, produk yang dihasilkan (rancangan), atau pun disiplin ilmu yang digunakan (desain).

KI KD Desain Grafis Percetakan Kelas XI Semester 2
A. KOMPETENSI INTI 3 (PENGETAHUAN)
 3.10  Menganalisis ilmu Fotografi (Materi)
 3.11  Memahami jenis-jenis kamera dan alat bantu fotografi (Materi)
 3.12  Menerapkan pengoperasian kamera digital dan perawatan peralatan fotografi (Materi)
 3.13  Menerapkan prosedur pengukuran bidang pandang dan sudut pengambilan gambar (Materi)
 3.14  Menganalisis tata cahaya dalam pengambilan gambar (Materi)
 3.15  Menerapkan prosedur pengambilan gambar dengan teknik zooming dan panning (Materi)
 3.16  Menerapkan  prosedur pengambilan gambar dengan teknik bluring (Materi)
 3.17  Menganalisis  komposisi gambar dalam fotografi (Materi)
 3.18  Menganalisis pembuatan karya seni fotografi digital (Materi)
 3.19  Mengevaluasi Karya Fotografi (Materi)

 B. KOMPETENSI INTI 4 (KETERAMPILAN)
 4.10  Mengembangkan  referensi gambar sesuai ilmu  Fotografi (Tugas)
 4.11  Mengoperasikan jenis-jenis kamera dan alat bantu fotografi (Tugas)
 4.12  Mengoperasikan kamera digital dan perawatan peralatan fotografi (Tugas)
 4.13  Mengambil gambar sesuai bidang pandang dan sudut pandang (Tugas)
 4.14  Mengatur tata cahaya dalam pengambilan gambar (Tugas)
 4.15  Mengambil gambar dengan teknik zooming dan panning (Tugas)
 4.16  Mengambil gambar dengan teknik  bluring (Tugas)
 4.17  Mengambil gambar berdasarkan  komposisi gambar dalam fotografi (Tugas)
 4.18  Membuat karya seni fotografi digital (Tugas)
 4.19  Membuat Laporan Karya Fotografi (Tugas)


Sekian KIKD Desain Grafis Percetakan Kelas XI Semester 2, semoga bermanfaat...